Gothenburg - Arsenal menutup pramusim dengan kemenangan 3-2 atas Manchester City. Arsene Wenger menilai secara performa timnya cukup memuaskan dan siap memulai musim.
Arsenal menang 3-2 kala berhadapan dengan City pada laga ujicoba di Ullevi Stadium, Senin (8/8/2016) dinihari WIB. The Gunners tertinggal lebih dulu lewat gol Sergio Aguero di menit ke-30 dan menutup babak pertama tertinggal 0-1.
Selepas babak kedua dimulai, Arsenal membalas dengan tiga gol beruntun melalui Alex Iwobi, Theo Walcott, dan Chuba Akpom. City kemudian menipiskan skor berkat Kelechi Iheanacho.
Kemenangan itu menandai pramusim yang mulus dari Arsenal. Sebelumnya mereka sudah menjalani empat pertandingan dengan sekali imbang dan tiga kemenangan.
Wenger tampak puas melihat perkembangan tim selama periode pramusim. Dia menilai timnya sudah tampil padu dengan pergerakan dan transisi yang bagus. Secara fisik juga Arsenal dinilai siap untuk menjalani laga pembuka kontra Liverpool di Emirates Stadium, Minggu (14/8/2016) malam WIB.
"Saya merasa itu adalah pertandingan dengan adu intensitas, di mana kedua tim memberikan upaya besar di dalamnya. Kami bermain cukup baik," kata Wenger di situs resmi klub.
"Kami sempat tertinggal 0-1, bangkit, dan selalu tampak berbahaya saat menyerang. Saya sangat bangga dengan performa kami dan semangat yang telah kami tunjukkan."
"Kita bisa melihat bahwa kami sudah bermain bersama untuk beberapa waktu sekarang, jadi ada pemahaman dan alur cair yang bagus dalam permainan kami serta pembacaan yang bagus antara satu pemain dengan lainnya."
"Saya merasa transisi kami dari bertahan ke menyerang bagus, sebagian besar penampilan pertahanannya bagus, dan secara fisik kami tampak siap," tambahnya.
0 comments:
Post a Comment